A. PERAN PEMERINTAH
Kibijakan ekonomi macro secara garis besar dapat dibedakan menjadi kebijakan fiscal dan kebijakan moneter,seperti juga ekonomi dapat dibagi menjadi dua sector,yakni sector riil dan sector moneter. Sektor riil menghasilkan barang dan jasa,disebut juga sisi produksi dari ekonomi. Sektor ini dapat lagi dibagi menurut kelompok kegiatan atau subsector,seperti pertanian,pertambangan,industri,dan lain-lain. Sedangkan sector moneter boleh dikatakan merupakan hasil dari sector riil dalam bentuk uang atau sisi moneter dari ekonomi. Pertumbuhan dan stabilitas sector riil dipengaruhi oleh pemerintah lewat kebijakan fiscal dan di Indonesia kebijakan ini adalah tanggung jawab Menteri Keuangan. Sedangkan pertumbuhan dan stabilitas sector moneter dipengaruhi oleh pemerintah lewat kebijakan moneter yang sepenuhnya adalah tanggung jawab Bank Indonesia. Keserasian antara kedua kebijakan tersebut sangat penting karena akan menciptakan suatu stabilitas didalam ekonomi dengan pertumbuhan yang berkelanjutan.
No comments:
Post a Comment